Rabu, 03 November 2010

Rekam Jejak Musik Indie Indonesia di Tanah Manca

Geliat musik indie tanah air sudah terdengar sampai manca negara. Awal tahun ini saja sudah terdengar rencana beberapa band indie untuk melakukan tur manca negara. Sebutlah Burgerkill yang menjelajahi benua Australia, Mocca yang mengisi Mosaic Festival di Singapura dan juga The Upstairs akan mengadakan konser di Malaysia. Tak ketinggalan juga Everybody Loves Irene yang akan mengadakan tour Singapura & Manila

Untuk Everybody Loves Irene adalah sebuah kehormatan sendiri bisa mewakili Indonesia untuk tampil unjuk diri di depan publik Internasional. Sebelumnya, band yang pernah diangkat profilnya dalam program Channel [V]: AMP Around Asia ini pernah tampil di ajang Baybeats Festival di Singapura tahun 2007. Event ini merupakan gelaran yang menampilkan bakat-bakat menarik dari seputar Asia.

Di tahun 2009 ini, Everybody Loves Irene akan tampil di dua event dan dua negara. Event yang pertama bertajuk "Indie Indeed" yang diselenggarakan oleh Esplanade pada tanggal 27 Februari – 1 Maret 2009. Selain Everybody Loves Irene yang akan tampil disini akan ada 7 band diantaranya adalah Deepset dari Malaysia dan Amateur Takes Control dari Singapura. Everybody Loves Irene akan tampil sebagai band pertama pada tanggal 27 Februari di panggung On The Waterfront Outdoor Theatre.

Event yang kedua di gelar di Manila, Filipina, pada tanggal 4-7 Maret 2009. Event yang diberi nama "A*FEST – The 1st International Indie Music Festival in Manila" ini mengundang band-band se Asia untuk tampil 4 malam di 4 tempat berbeda-beda. Diantara line-up yang akan tampil adalah Free Love dari Malaysia, Q dari Jepang, I Am David Sparkle dari Singapura, Velvet Vendetta dari Hongkong dan juga beberapa indie band dari Filipina sendiri.

Tour di dua negara ini diberi nama "Love Is So Strange – Tour 2009" yang diambil dari salah satu judul lagu album kedua ELI,'‘On Second Thought I Might Wanna Change Some Things'.

"Perjalanan ELI kali ini penuh dengan cinta selain karena beberapa dari personil kami sudah tidak berstatus lajang lagi, kami juga ingin menebarkan cinta buat semua orang, jangan perang terus lah," papar Aulia (keyboardis/synthsizer)

Untuk mengintip kisah selama tour Singapura-Filipina, Everybody Loves Irene bekerja sama dengan www.djwirya.com, the real radio online, akan berbagi cerita lewat catatan harian yang akan ditayangkan di www.djwirya.com. Selain itu, terus dengarkan PRAMBORS FM Rasisonia karena akan ada live phone interview serta cek terus di website www.pramborsfm.com dan http://huruharadiudara.multiply.com.

Jadwal show Everybody Loves Irene sepanjang 2009 bisa dilihat di http://www.everybodylovesirene.com/schedule atau kamu juga bisa mengunduh content-content menarik langsung dari hape lewat mobile portal http://www.myirene.mobi

Last edited by everybody_loves_irene; 25th February 2009 at 16:35.. Reason: inserting picture
Reply With Quote

Tidak ada komentar:

Posting Komentar